Cara Membuat Masker Putih Telur untuk Wajah dan Rambut

blogger templates
Masker Putih Telur
Kalau kita bicara tentang telur, yang terlintas di benak kita pastilah bahan makanan berbentuk bulat yang bisa dijadikan berbagai masakan, mulai dari telur dadar, telor mata sapi hingga terlur balado. Ya, telur memang makanan yang mengandung gizi cukup tinggi. Kuning telurnya mengandung lemak, sementara bagian putih telurnya mengandung banyak protein.

Seiring dengan pengetahuan manusia, kini telur tidak hanya dijadikan sebagai bahan makanan namun juga sebagai bahan perawatan kecantikan. Salah satu cara pengaplikasiannya adalah dengn membuat masker putih telur dikombinasikan dengan bahan lainnya seperti jeruk nipis, madu, alpukat, dan lain-lain.

Nah, berikut ini adalah cara membuat masker telur untuk perawatan kulit wajah serta merawat rambut rusak.

Masker putih telur dan jeruk nipis

Ramuan masker telur dan jeruk nipis ini sangat cocok jika digunakan untuk merawat kulit wajah yang cenderung kering.

Kocok 1 butir putih telur, tambahkan perasan ½ buah jeruk nipis dan parutan kulit jeruk nipisnya. Biarkan dulu maskernya selama semalam supaya kuning telur menyerap minyak dari kulit jeruk nipis. Besoknya, oleskan pada wajah (kecuali area mata dan bibir). Biarkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air hangat.

Masker putih telur dan Madu

Campuran kedua bahan ini akan menjadi kombinasi astringent ringan yang merawat kulit menjadi lebih lembab, lembut serta kencang. Campurkan saja sesendok teh madu dengan putih telur ayam kampung, kemudian aduk menyatu hingga tercampur rata. Aplikasikan pada wajah, terutama di daerah sekitar mulut, lipatan hidung, di bawah mata, serta daerah T.

Biarkan masker mengering setidaknya 10-15 menit, kemudian basuh dengan sabun dan air dingin.

Masker putih telur dan Alpukat

Apabila jenis kulit Anda kering, maka masker ramuan yang satu ini akan membantu melembutkan serta melembabkan kulit Anda. Caranya adalah dengan mencampurkan 2 sdm buah alpukat matang, putih telur ayam kampung, 1 tetes minyak chamomile.

Massagekan ramuan tersebut dengan gerakan melingkar ke seluruh wajah kemudian biarkan hingga 30 menit. Setelah masker kering baru dibilas dengan sabun dan air dingin.

Masker putih telur dan Apel

Resep yang satu ini, Anda bisa mencoba menghaluskan apel jenis apa saja. Kira-kira 100 gram. Kemudian campurkan 1 tetes minyak lavender, putih telur, kemudian aduk hingga tercampur rata.

Aplikasikan masker tersebut pada wajah dan biarkan mengering hingga terasa kencang. Selain membantu mengencangkan kulit, ramuan ini akan membuat kulit lebih segar dan meremajakannya.

Masker Putih Telur untuk Rambut

Selain berkhasiat untuk wajah, masker putih telur juga berkhasiat untuk merawat rambut. Untuk perawatan rambut, Anda bisa mencoba ramuan berikut ini:

Kocok putih telur hingga mengembang lalu tambahkan yogurt dan mayonnaise. Oleskan pada rambut yang telah dibasahkan terlebih dahulu dan tutup dengan handuk hangat. Diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air dingin. Gunakan resep ini sekali sebulan untuk melembabkan rambut.

Selain putih telur, sebenarnya kuning telur juga bisa dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan. Tapi untuk yang satu itu, akan kita bahas lain waktu saja.